Rabu, 31 Oktober 2012

REFRAKTOMETER

Refraktometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur indeks refraksi bahan terlarut. Misalnya gula, garam, protein, dsb. Satuan yang digunakan adalah : ˚Brix.
Prinsipnya : sesuai dengan namanya adalah memanfaatkan refraksi cahaya. Cahaya polikromatis dari sinar lampu menyinari day light plate, kemudian sampel diteteskan di atas prisma.sampel terkena cahayapolikromatis yang diteruskan ke prisma. Cahaya polikroatis diubah menjadi cahaya monokromatis.disini terjadi pemfokusan pada lensa dan diteruskan ke biomaterial skip, sehingga tertera skala. Skala dibaca dengan menggunakan mata melalui eye piece.
Refraktometer ditemukan oleh Dr. Ernest Abbe seorang ilmuan dari German pada permulaan abad 20 (Anonim, 2010).

A.   Prosedur penggunaan refraktometer (analisis kandungan sukrosa buah papaya)
1.     Buka penutup kaca prisma
2.     Letakkan 1-2 tetes sampel di atasnya. Usahakan sampel dapat memenuhi permukaan kaca prisma.
3.     Tutup kembali kaca prisma secara perlahan.
4.     Pembacaan skala dilakukan pada batas garis biru. Catat hasil pembacaan pada kertas pengamatan.
5.     Setelah pembacaan, bersihkan kaca prisma dengan tusu basah.

B.    Prosedur kalibrasi refraktometer
1.     Letakkan 1-2 tetes di atas kaca prisma.
2.     Tutup penutup kaca prisma dengan perlahan. Pastikan aquadest meenuhi permukaan kaca.
3.     Pembacaan skala melalui lubang teropong, pastikan garis batas biru tepat pada skala 0˚ Brix (persen maksimal sukrosa). Jika garis batas biru tidak tepat, putar sekrup pegatur skalahingga tepat pada skala 0˚ Brix.

C.   Jenis-jenis refraktometer
1.     Refraktometer Abbe



Merupakan alat untuk determinasi sacara cepat konsentrasi, kemurnian, kualitas disperse dari sampel cair, padat dan plastic. Dapat digunakan untuk mengukur bermacam-macam indeks bias suatu larutan
Dapat juga digunakan untuk mengukur kadar tetapi kita harus membuat kurva standar.
Bagian  Refraktometer Abbe : mmpunyai 2 lubang pengamatan
Pemeliharaan Refraktometer Abbe :
a.      Setelah dipakai prisma dibersihkan sampai kering
b.      Kalibrasi dengan Larutan bromonophtalehe yang sudah diketahui indeks biasnya
Contoh sampel :
a.      Larutan : alcohol, eter
b.      Minyak : wax
c.       Makanan : sari buah, sirup

2.     Refraktometer tangan (Hand Refraktometer)

Hanya untuk mengukur kadar zat tertentu saja. Bagian  Hand Refraktometer mempunyai 1 lubang pengamatan saja.

3.     Refraktometer Brix
Mengukur konsentrasi padatan terlarut dari gula, garam, protein, dan lebih dalam makanan dan cairan-ideal untuk kontrol kualitas. Hand refraktometer brik untuk gula 0-32%

4.     Refraktometer Salt
Mengukur kadar garam dalam bagian per seribu (ppt) dan berat jenis atau% salinitas, tergantung pada model. Gunakan untuk mengukur konsentrasi garam dari air atau air garam. Hand refraktometer untuk salt untuk NaCl 0-28%

Pemeliharaan hand Refraktometer :
a.      Setelah dipakai prisma dibersihkan sampai kering
b.      Kalibrasi dengan aquades sampai batas biru putih yang menunjukan skala 0.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar